Smartphone camera terbaru dari Samsung telah secara resmi diperkenalkna, Galaxy K zoom. Smartphone yang merupakan suksesor Galaxy S4 zoom ini hadir dengan sensor kamera 20.7MP serta mempunyai kemampuan optical zoom 10x. Sayangnya pihak Samsung belum mengungkapkan kapan mereka akan mulai memasarkan smartphone terbarunya ini.
Namun sebuah kabar yang didapatkan dari SamMobile memberikan sedikit jawaban dari pertanyaan itu. Menurut situs tersebut, Samsung Galaxy K zoom akan mulai dijual dalam waktu dekat di pasar Eropa. Lebih tepatnya, handphone yang menggunakan prosesor hexa core ini akan dijual di Belanda dan negara Eropa lainnya mulai tanggal 21 Mei mendatang.
Mengenai harganya, handphone Android terbaru ini bisa didapatkan dengan banderol sebesar 500 Euro atau setara 7,9 juta rupiah. Namun para konsumen di benua biru itu bisa memperolehnya dengan harga lebih murah kalau dibeli secara kontrak.
Informasi dari situs Rusia high-tech.mail.ru pun mengungkapkan hal yang sama. Situs ini memang tak menyebutkan kapan handphone tersebut akan dijual di Rusia. Namun dari segi harga, Galaxy K zoom akan tersedia di negara tersebut dengan banderol setara 500 Euro.
Source
Samsung Galaxy K zoom akan Mulai Dipasarkan ke Eropa pada 21 Mei dengan Harga 7,9 Juta Rupiah
4/
5
Oleh
Unknown