Monday 3 June 2013

Belum Resmi Diumumkan, Gambar ZTE Grand S Flex dan ZTE Blade G Sudah Bocor

Belum Resmi Diumumkan, Gambar ZTE Grand S Flex dan ZTE Blade G Sudah Bocor

ZTE mungkin telah memiliki rencana matang untuk segera bergabung dengan para pemain lama di dunia smartphone dengan merilis produk-produk terbarunya. Walaupun belum merilisnya secara resmi, namun sebuah situs asal Perancis telah membocorkan gambar dari dua smartphone buatan perusahaan asal China tersebut kepada publik.

Menurut kabar yang dirilis CNET, Minggu (02/06/13), situs Frandroid telah menampilkan gambar dari ZTE Grand S Flex dan Blade G. Kehadiran gambar dari kedua smartphone tersebut secara otomatis langsung menimbulkan berbagai pembicaraan menarik seputar spesifikasi dan kemampuan.


Grand S Flex (gambar atas) memiliki spesifikasi yang cukup mumpuni. Desain dari smartphone yang merupakan produk “perbaikan” dari Grand S ini, memiliki layar berukuran 5 inchi. Ketipisan Grand S Flex diprediksi tidak akan jauh berbeda dari pendahulunya. Namun kehadiran baterai berkapasitas 2.300mAh disebut-sebut sebagai salah satu faktor yang akan membuat Grand S Flex sedikit lebih tebal dari Grand S.


Beralih ke Blade G (gambar atas), banyak pihak yang menyebutkan bahwa smartphone yang “ramah dompet” ini akan memiliki ukuran diagonal layar 4,5 inchi. Namun sayangnya, ZTE hanya menanamkan resolusi 854x480 pixel. Ponsel ini juga akan disokong oleh kehadiran prosesor dual-core dari Qualcomm, RAM berkapasitas 512MB, dan baterai 2.000mAh.

Kedua produk barusan disebut-sebut sebagai salah satu langkah ZTE untuk menyerbu pasar smartphone Android dengan harga yang amat terjangkau. Sayangnya, rencana ZTE mendapat kecaman dari Uni Eropa, akibat mematok harga yang dianggap terlalu murah dan bisa merusak pasaran. Namun hingga saat ini, belum ada perkembangan mengenai tuduhan tersebut yang membuat ZTE terus maju untuk segera berpartisipasi di dalam ketatnya persaingan dunia ponsel cerdas.

Siap menyambut kedatangan smartphone dari ZTE?

Related Posts

Belum Resmi Diumumkan, Gambar ZTE Grand S Flex dan ZTE Blade G Sudah Bocor
4/ 5
Oleh