Wednesday 28 August 2013

Inilah 3 Penampakan Terbaru Oppo N1


Setelah memproduksi perangkat smartphone berlayar 5 inci 1080 x 1920 FHD pertamanya dengan nama Oppo Find 5, Oppo yang merupakan salah satu produsen smarphone asal China kini telah mengubah fokusnya ke pasar smartphone kamera atau cameraphone dengan mengembangkan perangkat yang belakangan telah dikonfirmasi bernama Oppo N1.

Dengan kemampuan kamera yang mampu menangkap gambar dalam kondisi cahaya rendah, Oppo berharap N1 dengan N-Lens terbaru dan Xenon flash mampu bersaing dengan Lumia 1020, Samsung Galaxy S4 Zoom, dan Sony Xperia Z1.


Oppo N1 dikabarkan akan diperkenalkan di China pada 23 September, setelah sebelumnya tiga buah gambar yang menunjukkan wujud Oppo N1 melalui akun @evleaks seperti dilansir dari phonearena, Senin (26/08/13).

Salah satu yang menggoda dari Oppo N1 adalah sebuah kabar yang menyebut bila Oppo N1 akan memiliki layar touchscreen yang dapat mendukung penggunaan satu tangan.



Rumor tersebut juga menyebut bila Oppo akan menempatkan kamera utama sebesar 13 megapiksel dan kamera depan sebesar 12 megapiksel. Pihak Oppo juga akan menjaga harga tetap rendah dengan banderol sebesar US$ 480, yang akan membuat Oppo N1 menjadi camera-phone yang lebih murah dibanding dengan harga yang dimiliki kompetitor.

Related Posts

Inilah 3 Penampakan Terbaru Oppo N1
4/ 5
Oleh