Friday 31 May 2013

Acer vs Asus - Pertarungan antara Iconia Tab B1 dan Asus MEMO Pad


Selepas Nexus 7 versi WiFi, dua tablet buatan pabrik global lainnya berhasil meraup popularitas di pasar. Masing-masing Asus MEMO Pad dan Acer Iconia Tab B1. Sama-sama mengusung WiFi, apakah keunggulan dan kekurangan dari masing masing tablet di atas? Ayo, kita simak ulasannya Acer vs Asus di bawah ini.
Desain
Pertama kita lihat pertarungan Acer vs Asis di bagian casing. Casing polos iconia Tab B1 tampak seperti kebanyakan tablet lokal. Ini sempat membuat kami meragukan kebenaran merek tablet yang kami pegang. Sampai saat ini, acer hanya menyediakan aksen warna biru untuk seri tersebut. Beda dengan MEMO Pad yang menambahkan tekstur pada casing. Meski sepertinya hanya dimaksudkan sebagai hiasan, tekstur tersebut agar membantu mengurangi rasa licin ketika memegang tablet.
Yang saat ini sudah beredaran di pasar adalah warna putih (cotton White); namun secara global masih ada lagi pilihan warna kelabu (Steel Grey) dan merah jambu (Luminos Pink). Diatas kertas, bobot Iconia Tab B1 sedikit lebih ringan dibanding MEMO Pad. Sebaliknya, dimensi MEMO Pad sedikit lebih kecil dibanding iconia Tab B1. Nyatanya jika dipegang, perbedaan bobot dan dimensi tersebut tak begitu terasa.
Baik Iconia Tab B1 maupun MEMO Pad dirancang untuk pemakain berposisi portrait. Sama-sama tidak ada panel sentuh disekeliling panel layar. Hanya tampak kamera depan; Iconia Tab B1 memasangnya di pojok kanan atas layar, memo Pad menaruhnya di tengah atas layar. Keduannya sama-sama meletakan jack 3.5mm di atas bodi. Begitu pula port micro USB dan slot micro SD yang nongkrong dibawah bodi; tapi Iconia Tab B1 memberi penutup untuk slot micro Sdnya.
Tombol power dan volume dua arah milik Iconia Tab B1 ada di kanan bodi, sementara di MEMO Pad ada di kiri bodi. MEMO Pad menambahkan speaker ekstra di belakang bodi. Isi layar 7 inch Iconia Tab B1 maupun MEMO pad tapak jernih. Iconia Tab B1 relatif tak silau di bawah terik matahari, karna Brightnes layar bisa di setel. Layar memo Pad sedikit silau diterpa terik sinar matahari, apalagi tak ad penyetelan otomatis untuk Brightnes. Layar kapasitif Iconia Tab B1 hanya dukung 5 titik sentuh, di banding MEMO Pad yang dukung 10 titik sentuh. Keduannya sama-sama tahan anti gores sehingga ada baiknya kita siapkan screen protector.

Performa
Iconia Tab B1 dan MEMO Pad sama-sama berbekal slot microSD yang dukung masksimal 32GB. Tapi MEMO Pad masih ditambah lagi storage Cloud dar ASUS Web Storage.
Dari berbagai aktifitas yang dijalankan, kedua tablet sama-sama lancar, kecuali pada game yang bergrafis berat. Dalam kondisi baterai full di pagi hari, lalu dipakai untuk banyak Browsing, sering cek status media sosial, dan main Game Offline dan online bergantian, kami mengecas baterai menjelang sore. Bodi relatif tak panas setelah aktifitas tersebut. Tak terlihat modifikasi khusus pada antarmuka iconia B1. Tak tampak pula aplikasi khas Acer.  Dari 5 jendela home MEMO Pad, 3 jendela sudah diisi pintasan Widget meski bukan modifikasi unik.
Ada beberapa aplikasi dan pengaturan khas Asus, seperti App BackUp, App Locker, Asus Story , Asus Studio, Audio Wizard, MyBitCast, My Library lite, My Painter, Sticky MEMO, Super Note Lite, dan Web Storage. Juga tampak Amazon Kindle, Buddy Buzz, Press Reader, dan Zinio. Maupun aplikasi Google seperti Chrome, Movie Studio, Play Music, Sound Recorder, dan Voice Search. Sama-sama tak punya fungsi telepon dan SMS. Kamera depan juga sama-sama dipakai untuk video chat, tapi sama-sama harus pakai aplikasi pihak ketiga.
WiFi menjadi satu-satunya cara terkoneksi ke Internet di Iconia B1 maupun MEMO Pad ini. Keduanya juga sama-sama menyediakan browser dan Chrome sebagai bawaan. Kedua tablet tak dibekali PC suite untuk sinkronisasi dengan komputer. Tapi ketika dihubungkan ke komputer lewat kabel data, driver yang dibutuhkan langsung terinstall. Selanjutnya tablet bisa “dibaca” sebagai driver di komputer.
Kamera
Iconia B1 maupun MEMO Pad tak punya kamera utama; hanya kamera depan. Di Iconia B1 hanya VGA, sedangkan MEMO Pad sudah 1MP. Tapi keduanya sama-sama tak mengAndalkan aplikasi pihak ketiga untuk vide chat, dan kita harus pasang sendiri. Kedua tablet mengAndalkan shutter sentuh untuk pemakaian kamera. Jika di Iconia B1 ada icon foto dan video untuk memudahkan pindah antar moda, di MEMO Pad pakai slider.
Pengaturan untuk foto dan video sama-sama sangat minim. Tapi di Iconia B1 masih ada yang unik pada pengaturan video, yaitu Effects berupa 6 opsi Silly Faces, lalu 3 opsi Background, serta 8 opsi Time lapse interval. Picture size maksimal untuk foto di Iconia B1 tentu saja VGA, sementara di MEMO Pad Picture size maksimalnya Widescreen dengan 1280x720 untuk foto. Keduanya sama-sama tak menyediakan opsi resolusi untuk video.
Mengingat rendahnya resolusi kedua tablet, tak heran hasil foto dan video biasa saja, malah cenderung buram. Meski resolusi MEMO Pad cenderung lebih tinggi, tak berarti hasilnya jauh lebih baik dibanding Iconia B1. Di Iconia Tab B1, foto bisa di-share ke Picasa, Bluetooth, Google+, Email dan Gmail. Sementara video bisa di-share ke Picasa, Bluetooth, Google+, YotuTube, Email dan Gmail. Sedangkan di MEMO Pad, foto bisa di-share ke Facebook for Asus Studio, WebStorage, BuddyBuzz, Picasa, MyBitCast, Google+ dan Gmail. Video bisa di-share ke WebStorage, Picasa, Google+, YouTube dan Gmail.
Fitur Tambahan
Iconia Tab B1 maupun MEMO Pad tak punya radio. Hanya mengAndalkan play musik untuk hiburan. Pengaturan di Play Music pun sama-sama stAndar bawaan sistem operasi. Jadi, meski minim fitur, sama-sama masih punya Equalizer untuk memoles kualitas suara. Pada dasarnya suara yang keluar dari speaker tidak pecah meski sudah disetel sampai maksimal. Tapi suara dari speaker maupun earphone di MEMo Pad relatif lebih jernih dibanding Iconia Tab B1.
Mungkin Audio Wizard yang dimasukkan Asus. Fitur ini bisa menyesuaikan audio dengan kebutuhan lingkungan. Player video milik Iconia Tab B1 hanya bisa diputar file maksimal 480p. Di atas itu, hanya suara yang keluar, gambarnya tidak. Sementara player video di MEMO Pad sanggup membaca file hingga 1080p atau HD. Di MEMO Pad sendiri ada 3 opsi untuk putar vide, yaitu pakai player di Gallery, Asus Studio, atau Floating Widget. Player Music dan player video di Iconia Tab B1 bisa berjalan bersamaan di latar.
Jadi, jangan lupa matikan aplikasi yang tak lagi dipakai agar tak lagi suaranya tak tumpah tindih. Sedangkan di MEMO Pad, Play Music dan player video tak bisa berjalan bersamaan. Tak ada game bawaan di Iconia Tab B1 maupun MEMO Pad. Jadi kita install sendiri di Play Store.
Kesimpulan
Jika mencari harga termurah, pilihannya adalah Iconia Tab B1. Tapi bila menginginkan berbagai ekstra aplikasi, pilihan kami jatuh pada MEMO Pad, karena Asus memberikan berbagai aplikasi tambahan yang menarik. Kedua tablet pun berada di rentang harga yang hampir sama, yaitu 1.4 – 1.5 juta rupiah.

Related Posts

Acer vs Asus - Pertarungan antara Iconia Tab B1 dan Asus MEMO Pad
4/ 5
Oleh