Sebuah smartphone dengan kemampuan yang menarik bakal segera dijual di pasar India. Smartphone tersebut bernama Micromax Unite 2 yang memberikan dukungan terhadap 21 bahasa. Dengan kemampuannya itu, Unite 2 ini pun menjadi smartphone pertama yang dilengkapi dengan 21 bahasa.
Pihak Micromax yang merupakan salah satu produsen smartphone terbesar di India akan mulai melayani penjualan produknya ini pada tanggal 22 Mei mendatang. Mengenai harganya, smartphone Android ini dijual dengan banderol seharga 6.999 rupee atau sekitar 1,3 juta rupiah. Handphone ini nantinya akan tersedia dalam empat pilihan warna, yakni abu-abu, putih, merah serta hijau.
Ingin tahu bahasa apa saja yang didukung oleh smartphone Android ini? Berikut ini adalah daftar ke-21 bahasa tersebut. Jika melihat daftar tersebut, maka sebagian atau malah hampir keseluruhan bahasa tersebut adalah bahasa-bahasa lokal yang digunakan oleh masyarakat India dan sekitarnya.
- Inggris
- Hindi
- Gujarati
- Punjabi
- Malayam
- Tamil
- Telugu
- Kannada
- Odia
- Bengali
- Assamese
- Marathi
- Nepali
- Bodo
- Dogri
- Konkani
- Kashmiri
- Maithili
- Manipuri
- Sanskrit
- Sindi
Source
Micromax Unite 2 Menjadi Smartphone Pertama Dunia yang Mendukung Penggunaan 21 Bahasa
4/
5
Oleh
Unknown