Thursday 28 February 2013

Google Semakin Galau Dengan Dominasi Samsung di Pasar Android

Google Semakin Galau Dengan Dominasi Samsung di Pasar Android

Google terlihat semakin khawatir, melihat dominasi Samsung di dunia smartphone, menurut sebuah berita yang dirilis oleh Wall Street Journal (26/02/13). Sepanjang tahun lalu, direktur Android Andy Rubin dilaporkan memuji keberhasilan spektakuler yang telah dicapai Samsung. Namun di sisi lain, Rubin juga mengingatkan bahwa Google bisa jatuh di tengah jalan seiring dengan dominasi Samsung yang telah memimpin terlalu jauh di depan para pesaing lainnya.

Sejak tahun lalu, perangkat Samsung yang telah diperkuat Android, berhasil mendapatkan angka penjualan tertinggi dan bisa disebut sebagai salah satu penguasa pasar. Namun angka tersebut tidak diikuti oleh vendor-vendor lain, walaupun mereka telah menggunakan sistem operasi yang sama. Alhasil, Samsung bisa saja memutuskan untuk lepas dari Google dan mengembangkan sistem operasi hasil pengembangannya sendiri.

Keadaan ini memaksa Google untuk menjalankan strategi yang berbeda, yaitu dengan memasukkan Motorola Mobility sebagai salah satu benteng pertahanan dari dominasi Samsung. Namun hingga saat ini, kolaborasi Google dan Motorola belum benar-benar terlihat. Alhasil, Google masih harus memikirkan sebuah ide untuk membuat rencana dan lebih berinovasi dengan menciptakan sebuah smartphone selain seri Nexus.

Akankah Google membuat sebuah smartphone baru dalam waktu dekat demi menahan dominasi Samsung?

Related Posts

Google Semakin Galau Dengan Dominasi Samsung di Pasar Android
4/ 5
Oleh