Wednesday, 9 April 2014

Samsung Rangkul Konsumen Mid-Tier dengan Smartphone ATIV Core


Langkah Samsung untuk bisa menjadi vendor smartphone terkemuka dalam skala global kian terlihat jelas. Meski sudah berhasil menguasai pasar dunia dengan ponsel-ponsel ber-platform Android, kini kompatriot LG ini akan mencoba peruntungannya di ekosistem Windows Phone dengan merilis ponsel cerdas untuk konsumen di kelas menengah.

Menurut kabar yang CocomeongInfo kutip dari jeruknipis,Samsung bakal segera merilis ATIV Core. Smartphone tersebut ditengarai akan menjalankan sistem Windows Phone 8.1 terbaru dan siap untuk berkompetisi di pasar mid-tier. Kabar ini sendiri didapat langsung dari “orang dalam” Samsung.

Sejauh ini, spesifikasi ATIV Core masih belum dirilis secara resmi. Menurut beberapa isu, ponsel Windows Phone ini akan memiliki layar 4,5 inchi dengan resolusi layar 720p. Terkait prosesor dan kapasitas RAM, belum ada informasi lebih rinci lagi.

Ketertarikan Samsung terhadap ekosistem Windows Phone dan rencana perilisan ATIV Core ini sendiri tidaklah mengejutkan sebagian besar pihak. Sebelumnya, Samsung juga akan merilis ATIV SE alias Samsung Huron dalam waktu dekat, meskipun sebelumnya perusahaan asal negeri ginseng ini menyebutkan bahwa mereka akan fokus di dunia Android dan juga mengembangkan mobile OS Bada.

Related Posts

Samsung Rangkul Konsumen Mid-Tier dengan Smartphone ATIV Core
4/ 5
Oleh