Beberapa minggu belakangan ini, Nokia santer diberitakan akan merilis smartphone Android pertamanya yaitu Nokia X atau yang lebih dikenal dengan Normandy. Kali beredar kabar terbaru yang menyebutkan bahwa ponsel Android pertama Nokia ini bakal segera dirilis dalam satu bulan ke depan.
Seperti yang dilansir CDInfo dari GSMArena, kabar ini berdasarkan pembicaraan ke Senior Executive selama di Nokia India, yang mengungkapkan bahwa perangkat smartphone Android pertama perusahaan asal Finlandia ini akan diluncurkan pada bulan Maret, bersamaan dengan jajaran terbaru dari Nokia Asha.
Sementara itu untuk spesifikasi perangkat ini tampaknya masih berdasarkan rumor-rumor sebelumnya yang menyebutkan bahwa spesifikasi handset ini mencerminkan spesifikasi dari Lumia 520, namun memiliki perbedaan pada OS-nya saja, yaitu Android dan bukan Windows Phone.
Selain itu Nokia X ini akan menggunakan layar WVGA 4 inci dengan resolusi 480x800, serta dilengkapi dengan kamera 5MP. Sementara itu pada sektor dapur pacunya akan dipersenjatai dengan prosesor dual-core chipset 1,2GHz, RAM 512MB dan memori internal 4 GB yang bisa diperluas dengan slot kartu microSD.
Nokia Hampir Pasti Rilis Normandy pada Maret Mendatang
4/
5
Oleh
Unknown