Tuesday 12 March 2013

HTC One Akan Hadir di Desktop Komputer

HTC One Akan Hadir di Desktop Komputer




Bagi kebanyakan pengguna smartphone yang tidak bisa lepas dari smartphone miliknya, meski saat sedang bekerja di depan layar PC atau laptop, terkadang membutuhkan sebuah perhatian lebih terhadap keduanya. Kini bila kamu berencana untuk menggunakan smartphone HTC One, maka sekarang kamu dapat mengatur konfigurasi dasar HTC One milikmu dari PC di tempat bekerjamu.


Dengan integrasi tersebut, kamu dimungkinkan untuk dapat bekerja sekaligus mengontrol smartphone-mu melalui satu PC. Sebaliknya, kamu juga dapat bekerja melalui smartphone anda. Dalam fitur tersebut tersedia pilihan wallpaper, lock screen, dan dapat mengatur password email, bahkan Dropbox di HTC One milikmu.


Bahkan sebelum HTC One jatuh ke tanganmu, kamu sudah bisa memilih gambar-gambar yang akan menjadi wallpaper-mu nantinya. Selain itu, kamu dapat menyelesaikan setengah pekerjaan dengan fitur HTC tersebut sebelum kamu benar-benar tiba di kantor.

Bagi kebanyakan orang, fitur tersebut akan sangat membantu mobilitas dan menyeimbangkan antara waktu bekerja dan beraktivitas secara sosial. Artinya, kamu masih bisa bermain-main dengan HTC One-mu tanpa harus meninggalkan kewajiban-kewajiban yang datang dari pekerjaan di kantor.

Related Posts

HTC One Akan Hadir di Desktop Komputer
4/ 5
Oleh