Belum dirilis secara resmi, Google Glass justru telah dilarang di sebuah bar lokal kota Seattle, Amerika Serikat. Dave Meinert, sang pemilik bar, mengatakan bahwa ia ingin melindungi privasi dari para pelanggan tetapnya. Ia tidak ingin tempat usahanya tersebar secara bebas di dunia internet.
"Orang-orang ingin pergi ke bar ini dengan nyaman dan mereka tidak ingin diketahui keberadaannya. Para kostumer bar ini pastinya tidak ingin ada orang yang secara diam-diam merekam aktivitas mereka saat di bar dan langsung ditampilkan di Internet.", ujar Meinert seperti yang dikutip dari Phone Arena (9/3/2013).
Bagi masyarakat setempat, bar identik dengan sebuah tempat pertemuan sosial yang cukup personal. Adalah perbuatan yang tidak sopan, bila ada seseorang yang tiba-tiba datang dan merekam segala tindak-tanduk dari para kostumer dan langsung menyebarkannya secara masif di dunia maya.
Menarik dilihat berapa banyak jenis bisnis lain dan tempat-tempat umum yang mengikuti langkah yang dilakukan oleh The 5 Point Cafe. Google Glass memang sangat menarik dari segi inovasi dan perkembangan teknologi, namun belum tentu konsep Google Glass dapat diterima oleh beragam lingkungan atau institusi di dunia.
Google Glass Dilarang di Sebuah Bar Kota Seattle
4/
5
Oleh
Unknown