Saturday 23 February 2013

Baru Diluncurkan di Eropa Hari Ini, Sony Xperia Z Sudah Habis Terjual di Perancis.

 


Setelah Xperia Z secara eksklusif diperkenalkan melalui NTT DoCoMo pada 9 Februari lalu, lebih dari 140 ribu unit Xperia Z terjual selama seminggu peluncuran smartphone tersebut di Jepang.
Sony Xperia Z merupakan salah satu dari enam smartphone high-end yang baru dirilis oleh NTT DoCoMo bersama dengan Panasonic Eluga X, Sharp Aquos EX, LG Optimus Pro G, Huawei Ascend D2, Fujitsu Arrows X, dan NEC Medias W.

Angka penjualan hingga 140 ribu unit bukanlah jumlah yang terlalu spesial, tapi ceritanya akan berbeda bila angka tersebut bisa diraih hanya dalam waktu satu minggu,
Di bagian dunia yang lain, Sony Xperia Z juga sedang menikmati kesuksesan yang cukup luar biasa saat diluncurkan pada 18 Februari lalu di Perancis. Dalam waktu singkat, seluruh unit Xperia Z sudah habis terjual di negara tersebut. Xperia Z baru akan tersedia lagi di Perancis pada 28 Februari mendatang, seperti yang disampaikan oleh pihak Sony Perancis.

Sony pada hari ini (22/2) juga telah resmi meluncurkan Xperia Z di Eropa, antara lain di Inggris, Jerman, dan Rusia. Jerukes semakin tidak sabar untuk menyambut kedatangan Xperia Z di Indonesia?

Related Posts

Baru Diluncurkan di Eropa Hari Ini, Sony Xperia Z Sudah Habis Terjual di Perancis.
4/ 5
Oleh