Tuesday 29 July 2014

Penampakan Sony Xperia Z3

Penampakan Sony Xperia Z3


Droiders yang penasaran soal bagaimana wujud Xperia Z3 mungkin akan mendapat sedikit 'pencerahan'. Akun twitter @evleaks yang terkenal sebagi pembocor info teknologi terbaru lagi-lagi memposting gambar yang diduga sebagai Sony Xperia Z3.

Yang menarik, sang pembocor teknologi itu memamerkan gambar Xperia Z yang memeprlihatkan bagian samping dan belakang smartphone tersebut. Sebagaimana diketahui, Xperia Z3 dipercaya bakal tampil ramping dengan body hanya setebal 7 mm.

Sebelumnya, secara singkat namun padat sumber @evleaks, menuliskan bahwa Sony Xperia Z3 (D6653) akan datang dengan mengusung chipset quad-core 2.4GHz Snapdragon 801, GPU Adreno 330, RAM 3GB, memori internal 16GB, serta memiliki kamera belakang 20.7 megapiksel dan kamera depan 2.1 megapiksel.


Untuk layar, Sony Xperia Z3 akan memiliki ukuran 5.15 inchi dengan resolusi Full HD (1080p). Selain itu, smartphone ini juga bakal menjalankan Android 4.4.4 KitKat. Adapun menurut rumor yang beredar Xperia Z3 Konon bakal dirilis pada bulan September
Android Menjadi Speedometer

Android Menjadi Speedometer


 

Perangkat Android high-end memiliki built-in alat perangkat keras seperti penerima GPS, giroskop, monitor suhu dan kamera resolusi tinggi. Mengingat fleksibilitas sistem operasi ini, pengembang aplikasi bisa menghasilkan aplikasi yang menggunakan alat ini dan membawa fungsi tambahan.

Google Play Store memiliki beberapa aplikasi gratis yang sangat baik yang memungkinkan Kamu mendeteksi benda logam, menggunakan kompas arah, membantu Kamu melakukan pengukuran dan membuat perhitungan berdasarkan kecepatan, waktu dan jarak. Jika Kamu ingin menggunakan ponsel Android Kamu seperti speedometer, Untuk itu CInfonia bisa mendownload Aplikasi speedometer di PlayStore.
Ikuti langkah-langkahnya berikut ini :
  1. Pastikan perangkat Kamu terhubung ke internet dan jalankan aplikasi Google Play Store dari layar awal Android Kamu.
  2. Gunakan fitur pencarian Play Store, cari ' Ulysse Speedometer ', yang dikembangkan oleh ' binarytoys '. Aplikasi ini gratis sehingga Kamu bisa dengan mudah men-download dan menginstalnya, namun Kamu akan menjumpai iklan saat Kamu menggunakannya.
  3. Aplikasi ini membutuhkan akses ke fungsi GPS, sehingga Kamu harus mengaktifkan penerima GPS Kamu melalui halaman pengaturan. Carilah 'Location services' dalam pengaturan. Location services akan memiliki pilihan ' Use GPS satellites', yang perlu diperiksa untuk memungkinkan penerima.
  4. Setelah GPS Kamu diaktifkan, Kamu bisa menjalankan aplikasi Ulysse Speedometer dari laci aplikasi.
  5. Layar utama aplikasi terlihat futuristik dan antarmuka yang sangat baik. Kamu harus melihat alat pengukur melingkar dengan informasi. Jika Kamu tidak mengaktifkan GPS sebelumnya, aplikasi akan memiliki sebuah lingkaran kecil menyuruh tekan untuk mengaktifkan GPS, tekan untuk masuk ke Location settings dan mengaktifkan GPS.
  6. Aplikasi ini akan memindai sinyal GPS dan lingkaran GPS berisi jumlah satelit.
  7. Setelah aplikasi telah memperoleh kunci GPS, Kamu bisa menempatkan perangkat pada dashboard mobil Kamu dan mulai bergerak. Pengukur terbesar akan menampilkan kecepatan Kamu saat ini. Jika Kamu menekannya, Kamu bisa memilih untuk mengubah unit dan menetapkan kecepatan maksimum.
  8. Kotak-kotak yang lain, berjudul ' Trip ' dan ' Today' secara default akan menampilkan jarak tempuh dan durasi waktu mengemudi Kamu. Meteran perjalanan bisa direset, sedangkan Hari meter akan melacak perjalanan Kamu sehari-hari, yang bisa diakses kemudian.
  9. Ada juga meter kompas dan indikator kecepatan rata-rata. Indikator ini bisa dimanfaatkan untuk mengubah layar mereka.
  10. Aplikasi ini sangat akurat dan Kamu bisa menghitung nya untuk kendaraan kamu.
5 Aplikasi Bagi Orang Kantoran

5 Aplikasi Bagi Orang Kantoran


Ada banyak aplikasi berbasis sistem operasi Android yang bisa membantu orang kantoran dalam menjalankan pekerjaannya.Bermacam aktivitas di kantor, bermacam pula variasi fungsi dari aplikasi Android ini. Dengan menggunakan aplikasi-aplikasi ini, diharapkan CInfonia dapat dengan lebih cepat, efektif dan efisien dalam menyelesaikan pekerjaan kantor yang ada.

Berikut lima aplikasi yang bisa membantu CInfonia yang bekerja di kantor:

1.GoToMeeting

Aplikasi pertama yaitu GoToMeeting. Aplikasi yang dapat digunakan di iPad, iPhone dan mobile berbasis Android. Aplikasi ini mempunyai fitur untuk melakukan panggilan konferensi, sehingga CInfonia bisa melakukan rapat di manapun berada, asalkan ada webcam atau Facetime (iOS) dan pastinya koneksi internet untuk menghubungkan.

Namun, aplikasi ini melihat fungsinya yang profesional, tidak bisa digunakan dengan gratis. Aplikasi GoToMeeting dihargai USD 49 per bulannya, dan untuk per tahunnya dikenakan biaya USD 468. Namun, jika sering melakukan rapat, dan gaji dari kantor CInfonia melebihi biaya tersebut, maka aplikasi ini bisa dicoba.

2.Evernote

Aplikasi kedua yaitu Evernote. Evernote berguna untuk melakukan pencatatan banyak hal penting, contohnya jam penting untuk makan siang bersama senior, catatan, kumpulan ide, berita terkini, hingga foto menggunakan layanan gratis aplikasi Evernote.


Fitur lainnya dari Evernote, yaitu untuk pembuatan sketsa atau rancangan gambar, menggunakan peralatan Skitch. Aplikasi Evernote tersedia dalam beberapa versi, ada yang untuk tujuan bisnis, dan terdapat faktor otorisasi di dalamnya. Dengan menggunakan Evernote versi bisnis ini, CInfonia akan merasa lebih aman, karena data yang tersimpan sudah terlindungi.

3.Significant Signature Capture

Aplikasi ketiga yaitu Significant Signature Capture, yang memiliki fungsi untuk berurusan dengan aneka dokumen, khususnya bagi CInfonia yang bekerja dan berurusan dengan banyak tanda tangan. Salah satu fiturnya yaitu formulir menggunakan format PDF.


Di formulir itu CInfonia dapat menambahkan attachment untuk menambah file penting lainnya yang sekiranya diperlukan, contohnya menambah scan dari kartu mengemudi, paspor maupun foto untuk keperluan resmi. Fitur terpenting dari aplikasi ini adalah kemampuannya untuk mengisi tanda tangan secara digital pada dokumen berformat PDF, Kamu bisa memprintnya nanti sebagai bukti otentik.

4.Quick Office

Aplikasi keempat yaitu Quick office. Mungkin Kamu sudah sering mendengar mengenai sepak terjang dari aplikasi ini, walaupun tidak selengkap MSWord, namun Quick Office sangat membantu dalam menyelesaikan aneka macam pekerjaan kantor yang sering membuat pusing. Quick Office juga mendukung dokumen dengan format MSWord, jadi CInfonia bisa mengeditnya di sini. Bahkan juga dapat membuka file berformat PDF, serta melampirkan file tersebut ke e-mail.

5.Expense Manager


Aplikasi kelima dan terakhir yaitu Expense manager. Aplikasi ini dapat menjadi petugas kontrol keuangan pribadi CInfonia, mulai dari keuangan kantor hingga rumah tangga. Cocok bagi CInfonia yang bekerja pada bagian keuangan.
Aplikasi Edit Foto Terbaik

Aplikasi Edit Foto Terbaik


PicSay


Dengan aplikasi gratis Android PicSay, CInfonia bisa mengedit foto menjadi terlihat lebih hidup. Droiders bisa menambahkan teks, ilustrasi dan mengedit hasil foto seperti misalnya membuat efek distorsi .

Selain itu aplikasi PicSay juga sangat mudah digunakan mengingat menunya yang user friendly.Jadi PicSay mudah digunakan oleh Droiders yang awam sekaliopun dengan mudah. Rating yang didapatkan oleh aplikasi ini adalah 4.4 dari keseluruhan user yang memberikan review.

A Better Camera

Aplikasi kedua yaitu aplikasi edit foto yang bernama A better camera. Aplikasi Android tersebut mampu menampilkan efek tambahan, bahkan saat Droiders belum mengambil foto. Ada beberapa mode yang bisa Droiders gunakan seperti HD panorama, Group shot, HDR, object removal, night mode, dan masih banyak lagi. Total mode yang tersedia adalah 11. Foto Narsis dan selfie droider akan makins eru jika digabungkan dengan fitur dari aplikasi A better camera ini bukan?

Instagram

Nah, mungkin jika mendengar nama aplikasi Android Instagram, CInfonia tentu sudah tidak asing lagi karena memang aplikasi sosial media ini memiliki banyaks ekali pengguna.
Tak hanya dapat melakukan sharing foto, Isntagram juga dapat menghasilkan foto yang unik. Gunakan filter yang telah disediakan oleh instagram untuk menghasilkan foto-foto yang menakjubkan. Tak puas? Droiders masih bisa mengedit beberapa parameter secara manual untuk hasil yang lebih baik.

CameraZoom FX


Setelah Instagram, masih ada lagi aplikasi edit foto yang menarik dan menyenangkan, yang bernama Camerazoom FX. Aplikasi ini memiliki fitur cukup komplit dan dianggap sebagai salah satu aplikasi edit foto yang terbaik.

Tentunya, fitur dari CameraZoom FX lebih beragam dibandingkan dengan aplikasi kamera bawaan Android. Salah satu contoh fitur CameraZoom FX yang keran adalah shutter yang bisa diaktifkan langsung dengan menepuk tangan saja . Ada juga terdapat efek digital zoom yang bagus. Tidak hanya itu, ternyata aplikasi CameraZoom FX juga bisa digunakan untuk mengedit foto dengan berbagai fitur seperti kolase atau crop-rotate.

CameraZoom juga dilengkapi filter yang cukup banyak, hingga 40 buah, mulai dari vignette, retro, tilt-shift, hingga filter LOMO. Tetapi, sayangnya aplikasi ini tidak bisa didapat dengan gratis. Droiders harus merogoh kocek sebanyak U$ 3 atau sekitar 30 ribu rupiah untuk mendapatkannya.

Otaku camera






Aplikasi edit foto Android yang terakhir yang  rekomendasikan adalah Otaku camera. Namanya diambil dari bahasa Jepang, otaku. Bisa dimengerti jika banyak unsur budaya Jepang yang ada dalam aplikasi ini. Droiders bisa menambahkan frame ala Jepang ke foto yang Droiders pilih. Selain itu, aplikasi ini juga mendukung pengambilan foto dengan menggunakan kamera belakang maupun epan. Bagian terbaiknya, Droiders bisa mengunduh dan serta menggunakannya secara gratis
Smartphone Anti Air Terbaik

Smartphone Anti Air Terbaik

CInfonia pasti setuju jika water-resistance alias anti air merupakan fitur yang penting untuk dihadirkan di semua smartphone. Untungnya, saat ini beberapa vendor menghadirkan fitur ini di smartphone flagshipn-nya yang memungkinkan kamu bisa berenang bersamanya. Apa saja?

Sony Xperia Z2
Sony merupakan vendor pertama yang membenamkan fitur ini di smartphone flagship-nya yang dimulai oleh Xperia Z di awal tahun 2013. Sikuel dari smartphone tersebut, Z1, diluncurkan tidak lama kemudian. Kini, sekuel kedua, Xperia Z2 dihadirkan dengan durabilitas lebih tinggi yang didukung sertifikasi IP58.
Tidak hanya tahan untuk diajak berendam di dalam air untuk kedalaman hingga beberapa meter, smartphone ini juga memiliki spesifikasi sangar untuk di kelasnya dengan dukungan prosesor quad-core Qualcomm Snapdragon 801, 3 GB RAM, dan kamera utama 20,7 MP.

Samsung Galaxy S5
Dengan sertifikasi IP67, smartphone flagship Samsung ini memiliki ketangguhan terhadap debu lebih baik dibandingkan Xperia Z2. Hanya saja, ketahannya terhadap air tidak lebih dari 30 menit di kedalaman tidak lebih dari 1 meter. Memiliki dapur pacu yang nyaris mirip dengan Xperia Z2, smartphone ini menawarkan beberapa fitur high-end seperti fingerprint scanner dan heart rate monitor.

Sony Xperia Z1 Compact
Ketika Xperia Z2 dan Galaxy S5 terlalu besar, Sony menawarkan Xperia Z1 Compact dengan bentuk yang lebih 'masuk akal' untuk digenggam tangan. Meskipun mengusung layar yang lebih mini dengan lebar 4,3 inci beresolusi 720p, smartphone ini memiliki spesifikasi yang masih cukup relevan untuk saat ini. Tidak hanya bersertifikat IP58 yang membuatnya tahan air, dapur pacu smartphone ini ditenagai oleh prosesor quad-core Qualcomm Snapdragon 800, 2 GB RAM, dan kamera utama 20,7 MP. Jadi, kecil itu bukan berarti lemah bukan?

Samsung Galaxy S5 Active
Dari namanya sudah bisa ditebak bahwa smartphone ini memiliki spesifikasi yang tidak jauh berbeda dengan versi aslinya. Yang membedakan, smartphone titisan Galaxy S5 ini memiliki durabilitas lebih tinggi dengan adanya casing khusus yang membungkus seluruh body. Dengan begitu, smartphone ini tidak hanya anti air, tetapi juga anti benturan. Sayangnya, ketangguhan seperti ini hanya dihadirkan secara ekslusif oleh operator AT&T di Amerika.

Sunday 27 July 2014

Kumpulan Link OS Blackberry Z3

Review OS 10.3.0.296 Mix Work Blackberry Z3 Ada Panorama Kamera & Self Timer

Kali ini saya akan membagi review OS 10.3.0.296 di blackberry Z3 saya, OS tersebut hasil Mix sobat kaskus. kenapa di sebut Mix?
sebab terdapan 2 bagain Os berbeda dan di jadikan saru.
1. Core OS dari 10.3.0.296
2. Radio menggunakan 10.3.0.699

Ini hasil ScreenShot

About


App Drawer

Panorama Camera dan Self Timer

Alarm

Kelebihan :
-Meneurut saya lebih smooth dari pada os 10.3.0.700
-ada fiture panorama dan self timer
-sinyal bagus
-baterai irit (tergntung pemakain)
-BBM,Call,SMS,USSD,Hub,Bluetooth,Email,Browser lancar
-Android runtime 4.3 Jelly Bean
-Alarm lancar

Kekurangan :
-Notif App Android Bisu
-Multitasking Cuma bisa 4 Active Frame
-ini yang pling di tunggu" Google play service belum bisa...hehehe

Original Post DetikDotInfo

Join Grup Blackberry Z3 https://www.facebook.com/groups/BlackberryZ3/

Tampilan BBM For Windows Phone Test Nokia Lumia 625

Akhirnya BBM Beta untuk windows phone udah bisa sebagian orang merasakan dan itu juga saya merasakan aplikasi BBM beta. mungkin banyak juga yang belum bisa meraskan BBM Beta untuk Windows Phone ini. kesan pertama saya sangat puas sama tampilan BBM nya, beda dengan BBM di Android,Iphone dan Blackberry.

BBM di WP lebih fresh,simple dan nyaman menurut saya, menurut saya tidak lama lagi Blackberry akan meluncurkan BBM Official WP. saya kan memberikan tampilan BBM di Windows Phone yang sudah saya instal.






















Sumber : DetikDotInfo